Polsek Indralaya Lakukan Giat Patroli Pastikan Gudang Penyimpanan Logistik Pemilu Di KPU Dan Bawaslu Aman

OGAN ILIR-, Salah satu kegiatan polri dalam menjaga agar semua rangkaian kegiatan pemilihan umum serentak tahun 2024 dalam keadaan kondusif aman dan terkendali diwilayah hukum kabupaten Ogan ilir.Untuk itu hari Jumat tanggal 17 November 2023 mulai dari jam: 21.30 Wib jajaran anggota polsek Indralaya telah melaksanakan kegiatan patroli hunting, yang menjadi sasaran utama tempat patroli kali ini adalah gudang penyimpanan logistik pemilu 2024 di kantor KPU dan Bawaslu kabupaten Ogan Ilir. Adapun lokasi pertama yang dilakukan pengecekan adalah Gudang 1 ( satu ) Penyimpanan logistik pemilu bertempat di Komplek Perkantoran KPU Kabupaten. Ogan Ilir yang berlokasi di Jln Indralaya – Kayu Agung KM. 34 Kel. Indralaya Indah kecamatan Indralaya, untuk logistik yang dilakukan pengecekan adalah tempat penyimpanan bilik suara dan tinta yang dilokasi tersebut sudah terpasang CCTV.

Kemudian yang berikutnya adalah Gudang 2 ( dua ) penyimpanan logistik pemilu bertempat di Jl. Indralaya – Kayu Agung KM.35 Kel. Indralaya Mulia Kec. Indralaya adalah tempat penyimpanan logistik kotak suara, segel plastik dan segel stiker yang juga dilokasi sudah terpasang camera CCTV.

Adapun kantor Bawaslu yang dilakukan pengecekan dan patroli oleh personil Polsek Indralaya bertempat di Komplek Perkantoran Bawaslu Jl. Indralaya – Kayu Agung KM. 34 Kel. Indralaya Indah Kec. Indralaya Kab.Ogan Ilir.

Disampaikan oleh petugas yang melakukan patroli Aiptu Agustian SH bersama personil piket lainnya Situasi secara umum di Gudang tempat penyimpanan logistik pemilu Kab.Ogan ilir, kantor Bawaslu semua nya dalam keadaan aman terkendali dan gudang tempat Penyimpanan logistik di dalam keadaan terkunci atau Tergembok.untuk petugas jaga dan pengamanan gudang dilaksanakan oleh petugas Jaga oleh KPU Kabupaten ogan ilir.

Selanjutnya sebagai tanda patroli dan pengecekan telah dilakukan petugas piket anggota Patroli Polsek Indralaya mengisi Buku Mutasi terakhir sebelum meninggalkan lokasi patroli personil Polsek Indralaya memberikan arahan kepada petugas jaga KPU dan Bawaslu terkait tugas dan tanggung jawab tentang pelaksanaan piket di Gudang Tempat penyimpanan logistik pemilu, dan ditekankan kepada petugas jaga apabila ada suatu kejadian untuk segera melaporkan kepada pihak yang berwenang. (HMS)

21 Views
BAGIKAN:



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.